Selasa, 25 Juli 2017

TOYOTA KARTIKA SARI MALANG-TOYOTA KARTIKA SARI

      TOYOTA KARTIKA SARI MALANG
               TOYOTA KARTIKA SARI

Penjualan Toyota New Agya Mencapai 5.000 Unit

PT Toyota-Astra Motor (TAM) membukukan penjualan mobil terbarunya New Agya sebanyak 5.000 unit sejak peluncuran pada 7 April 2017. Angka ini melebihi target yang ditetapkan sebanyak 3.000 unit per bulan.

Vice President Director TAM, Henry Tanoto mengemukakan New Agya hadir dalam dua pilihan mesin, yakni VVT-i berkapasitas 1.000 cc dan dual VVT-i dengan kapasitas 1.200 cc.

"Terima kasih atas respons positif yang diberikan masyarakat atas kehadiran New Agya. Dimana hingga satu bulan, TAM berhasil mencatatkan perolehan SPK mencapai lebih dari 5.000 unit," ujarnya saat berbincang dengan media di sela-sela Media Test Drive Toyota New Agya-Agya Maximize Your Fun di Surabaya, Jumat (19/5/2017).

“Kami berharap hasil positif yang diraih tersebut merupakan jawaban atas komitmen TAM untuk senantiasa menghadirkan ever better cars yang sesuai dengan kebutuhan konsumen, tidak terkecuali untuk Toyota Agya,” lanjutnya.

Berdasarkan jumlah SPK tersebut, Henry menambahkan, New Agya dengan kapasitas mesin 1.2 L merupakan line-up yang paling banyak berkontribusi atau mencapai 96,3%. Sementara New Agya dengan sistem transmisi manual menjadi pilihan terbesar konsumen dengan persentase 53,7% dari seluruh SPK yang masuk.

“Dengan line-up yang semakin lengkap, penampilan yang lebih stylish, serta performa mesin yang lebih bertenaga dan efisien, New Agya kami harapkan semakin mampu memenuhi ekspektasi pelanggan seperti terlihat dari jumlah perolehan SPKnya yang juga diharapkan terus meningkat,”  kata Henry.

Sejalan dengan semangat Let’s Go Beyond, Toyota melakukan improvement terhadap New Agya berdasarkan permintaan konsumen agar entry hatchback Toyota ini selalu terlihat fresh, modern dan stylish, serta memiliki fitur-fitur yang dibutuhkan.

Seperti diketahui, New Agya 1.000 cc dan 1.200 cc memberikan dua pilihan transmisi, yaitu manual (MT) 5 speed dan otomatis (AT) 4 speed.

Pada bagian eksterior, New Agya mengalami penyegaran yang menjadikannya tampil lebih stylish dan agile. Lampu projector headlamp with LED light guide serta desain radiator grille berbentuk trapezoid memberikan kesan modern.

Desain grille pada bagian depan mesin makin mempertegas aura dinamis dan modern pada New Agya. Sementara desain reverse L-shape pada lampu bagian belakang mampu memberikan kesan mewah sehingga secara keseluruhan menampilkan image modern dan stylish.

Penggunaan velg 14 inch dual tone alloy dengan proses machining, dan TRD desain yang baru menjadikan tampilan New Agya makin sporty.

Di bagian interior New Agya juga mengalami perubahan yang signifikan dengan adanya kombinasi warna hitam dan darker silver paint yang memberikan kesan elegan dan lapang dengan Fabric Door Trim.

Fitur baru lain yang ditambahkan pada interior New Agya, di antaranya New Semi Bucket, yang membuat bangku lebih tebal dan semakin nyaman baik untuk pengemudi maupun bangku penumpang depan. Untuk lebih memberikan kenyaman, di baris kedua sudah dilengkapi handrest untuk seluruh penumpang.

INFO PEMESANAN MOBIL TOYOTA
Hubungi: Mas Angga
Tlpn: 081230244726 
Tlpn: 082245434056
wa  :  085746774251


Www.dealertoyotamalangbatu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Website

www.dealertoyotamalangbatu.com www.dealertoyotakartikasari.com www.toyotakedirijombang.com